Perpustakaan MAN Batam Lakukan MoU Dengan SD Negeri 002 Sagulung

BATAM, PERPUSTAKAAN – Kepala Perpustakaan Madrasah Aliyah Negeri Batam menandatangani naskah nota kesepahaman atau Memorandum of understanding (MoU) dengan Sekolah Dasar Negeri 002 Sagulung. Kerjasama ini merupakan kerjasama Tata Kelola Perpustakaan dengan Sistem Otomasi Perpustakaan. Pada kerjasama ini, Perpustakaan Madrasah Aliyah Negeri Batam sebagai pihak pertama yang mana memberikan pembinaan terkait manajemen/tata kelola perpustakaan kepada pihak Perpustakaan SD Negeri 002 Sagulung.

Acara diselenggarakan di Madrasah Aliyah Negeri Batam yang dihadiri oleh Kepala Madrasah Aliyah Negeri Batam yang diwakili oleh Yulia, S.E., Kepala perpustakaan Madrasah Aliyah Negeri Batam, Dra. Maimunah berserta Tim Perpustakaan MAN Batam, serta Kepala Perpustakaan SD Negeri 002 Sagulung, Andrio Saputra, S.Pd. berserta Tim Perpustakaan SD Negeri 002 Sagulung.

“Diharapkan kerjasama ini bisa menjadi evalusi diri, juga sebagai sarana meningkatkan potensi dari masing-masing pihak serta dapat membawa perubahan yang baik bagi setiap pihak,” ujar Yulia, S.E

Selanjutnya perwakilan dari Perpustakaan SD Negeri 002 Sagulung, Andrio Saputra, S.Pd., mengungkapkan rasa terima kasih kepada Perpustakaan MAN Batam atas kesempatan kerjasama ini. Kerjasama diharapakan akan membawa dampak besar bagi perkembangan perpustakaan sekolah terutama perpustakaan SD Negeri 002 Sagulung.

Diharapkan dengan adanya perjanjian ini, masing-masing pihak dapat terus berkembang dan meningkatkan potensi diri terkait pengelolaan perpustakaan dengan menyesuaikan perkembangan zaman dan teknologi. (HS)

Leave a Reply